Perkembangan
ilmu pengetahuan dan teknologi, menuntut dan mendorong pertumbuhan
pendidikan di Indonesia. Salah satu mata pelajaran yang memiliki peranan
penting dalam menunjang kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi adalah
matematika.
Secara bahasa (lughawi), kata “matematika” berasal dari bahasa Yunani yaitu “mathema” yang artinya hal-hal yang dipelajari.
Bagi orang Yunani, matematika tidak hanya meliputi pengetahuan mengenai
angka dan ruang, tetapi juga mengenai musik dan ilmu falak (astronomi).
Nasoetion menyatakan bahwa “matematika” berasal dari bahasa Yunani “mathein” atau “manthenein” yang artinya mempelajari. Orang Belanda, menyebut matematika dengan “wiskunde”, yang artinya ilmu pasti. Sedangkan orang Arab, menyebut matematika dengan “ilmu al hisab”, artinya ilmu berhitung.
Matematika memang sangat berperan dalam kehidupan kita sehari-hari. Hampir
semua bidang studi menggunakan matematika sebagai alat bantu dalam
memecahkan masalah. Terutama masalah yang membutuhkan perhitungan. Mempelajari
matematika memang wajib bagi semua orang, terutama umat Islam yang
memang diwajibkan untuk selalu menuntut ilmu, termasuk mempelajari
matematika.
Berikut di bawah ini video Alam semesta menurut hukum matematika:
Untuk memunculkan teks : Klik CC setelah muncul bahasa inggris klik SETTINGS (gambar roda gerigi) terus pilih SUBTITLE/CC
terus pilih AUTO-TRANSLATE nah pilih bahasa yang kamu inginkan misal indonesia
Selamat menikmati. jangan lupa Klik SUBSCRIBE nya
0 komentar:
Post a Comment
Jangan Malu Berkomentar